Rabu, 18 Juli 2012

Materi TIK kelas 12 Smansa Mewah


Kemajuan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) menuntut setiap orang untuk senantiasa meng-Update pengetahuannya tentang IPTEK khususnya TIK
Untuk kalian siswa-siswi SMANSA MEWAH khususnya kelas XII akan memperoleh materi pembelajaran TIK yang diharapkan materi ini dapat menunjang kelulusan saat anda menghadapi Ujian Nasional. Maka dari itu Materi Pembelajaran yang seharusnya anda dapatkan dikelas XII sudah diberikan di kelas XI yaitu program presentasi (PowerPOINT) dan program grafis (CorelDRAW). Dan untuk dikelas XII anda akan mempelajari materi kelas XI dengan pengembangannya, yaitu: 
1. Jaringan Komputer
2. Membuat e-mail dan menggunakannya
3. Membuat Blog dengan Blogger
4. Mengedit HTML pada Blog
5. Mengolah Foto menjadi Video Fot


Maksud dan tujuan yang diharapkan :
  • siswa/i memahami dan mampu menjelaskan fungsi dan cara kerja jaringan telekomunikasi
  • siswa/i dapat membuat e-mail dan menggunakannya untuk berbagai keperluan misal: mengirim tugas harian, mengirim biodata pribadi, mengirim surat lamaran kerja dan kebutuhan lainnya.
  • siswa/i dapat membuat blog dan memanfaatkannya untuk berbagi ide, ilmu, artikel dan informasi lainnya ataupun nantinya bisa digunakan untuk bisnis.
  • siswa/i memahami dasar-dasar dari HTML pada blog yang dibuat sehingga dapat memperbaiki blog.
  • siswa/i mampu mengedit foto menjadi video foto menggunakan Movie Maker, Camtasia Studio atau pengolah video foto lainnya
Pastinya materi yang diterima siswa kelas XII Smansa Mewah akan berbeda  dengan siswa kelas XII di sekolah lain karena proses mirror tadi (materi di kelas XII disampaikan di kelas XI dan sebaliknya). Harapannya dengan materi internet disampaikan di kelas XII siswa punya waktu lebih untuk mengembangkan diri dengan browsing Materi Ujian Nasional.

0 komentar: